Senin, 01 Juni 2009

Ikatlah Ilmu dengan Blog


Demikian visi seorang blogger dalam memaknai tema blognya. Menurutku itu agak ada benarnya. Kalau dulu belum ada Internet, maka ikatlah ilmu dengan pena. Lha sekarang di zaman serba elektronis, maka pas aja kalau dikatan Ikatlah ilmu dengan blog. Dan memang itulah yang kini telah kulakukan. Sejak SD saya sudah terbiasa mencatat, menulis, menggambar dan membaca. Hampir apa aja saya catat, terkadang dengan buku tulis atau lembaran – lembaran bekas. Demikian pula dengan kebiasaan menulis khususnya mengarang cerita, namun saya terbiasa mengarang tanpa plot, karena karya – karya saya lebih kebanyakan hasil luapan dan gagasan muncul begitu saja. Sehingga saya sering agak kesulitan jika harus pake plot. Demikian pula dengan tatanan kata dan aturan penulisan jarang saya pakai, walaupun saya mengerti saja pentingnya Plot dan tata bahasa menurut Bahasa Indonesia. Demikian pula dengan kebiasaan Menggambar dan membaca, adalah daftar hobby saya selanjutnya. Dan lucunya dengan kemunculan blog gratisan, semua hobby saya terpenuhi, mencatat, menulis, menggambar dan membaca. Jadilah kini saya seorang Kuliblog yang rajin turun kerja ke warnet nyaris tiap hari memposting apa aja yang saya anggap menarik.

1 komentar:

  1. Yup, sama berarti dengan saya. Dengan ngeblog saya lebih bisa menyalurkan hoby meulis saya secara bebas dan beretika. Salam ngeblog...

    BalasHapus