Senin, 13 November 2017

MAKNA PERKAWINAN MANUSIA

By Muhammad Yusni

Menurut saya Perkawinan atau Pernikahan adalah sebuah Grand Design Sang Maha Kuasa yang sangat luar biasa.
Pertama : Allah Maha Tahu, bahwa CiptaanNya yang bernama Lelaki memiliki kecenderungan seksual atau minat berkawin yang sangat kuat. Tetapi setiap lelaki memiliki kecenderungan seksual yang berbeda – beda. Ada yang kurang minat, ada yang cukup satu pasangan saja, dan ada juga yang memiliki kecenderungan seksual yang berlebih ( maksudnya memerlukan isteri lebih dari satu atau dua ).
Kedua : Allah Maha Tahu, bahwa ada CiptaanNya yang bernama Wanita yang juga memiliki kecenderungan seksual atau minat dikawini yang sangat kuat. Namun setiap wanita sebagaimana lelaki juga berbeda – beda kecenderungannya tersebut.
Ketiga : Allah memang telah menciptakan Lelaki dan Wanita memiliki kecenderungan saling tertarik, saling ingin, dan saling ingin berhubungan. Itulah Nafsu namanya. Untuk mengatur hal tersebut, maka Allah pun menurunkan aturan – aturan dalam hubungan lelaki dan wanita yang ada di muka bumi ini. Agar mereka tidak sembarangan dan serampangan melakukan hubungan seksual di tatanan masyarakat dunia. Oleh karena itulah Allah kemudian mewajibkan PERNIKAHAN / PERKAWINAN. Jika didalam Islam sebuah Pernikahan / Perkawinan haruslah syah dan benar menurut Syariah Islam. Pasangan – pasangan pun tidak sembarangan langsung menikah. Misalnya Kakak dan adik kandung tidak boleh menikah. Haram hukumnya, walau pun keduanya saling menyukai. Atau seorang Anak kandung tidak boleh menikah dengan ibunya sendiri. Dan banyak lagi persyaratan lainnya.
Jika semua persyaratan telah terpenuhi, maka bolehlah pernikahan dilaksanakan dengan segera, dan jangan menunda – nunda.
Dalam salah satu Studi penelitian yang saya lakukan beberapa minggu terakhir ini, saya terkagum – kagum dengan temuan – temuan saya. Awalnya saya meneliti jalur silsilah awal keluarga saya sendiri, dari mana, siapa kakek saya, siapa nenek saya, siapa Datuk saya dan Datuk Ninik saya. Terus sampai keatas. Saya terkaget – kaget sendiri. Disanalah saya melihat betapa hebatnya Allah Yang Maha Kuasa yang telah menciptakan Manusia dan pentingnya PERKAWINAN.
Salah satu Silsilah yang saya pelajari adalah silsilah Keluarga Kerajaan Banjar, sejak awal berdirinya sampai pada keturunan Raja Banjar terakhir yang saat ini masih hidup. Keturunan demi keturunan, generasi demi generasi saya baca silsilahnya, Subhanallah, betapa luar biasanya. Semua keturunan tersebut adalah orang – orang Besar dan berpengaruh pada masanya masing – masing. Ada yang jadi Raja, Ada yang jadi Kiai, Ada yang jadi Adipati ( setingkat gubernur ), ada yang jadi Panglima, Ada yang jadi Pejuang Besar, Ada yang jadi Guru Besar, bahkan ada yang jadi Pahlawan. Dan macam – macam lagi.
Ketika manusia menjalani pernikahan secara syah dan sesuai tuntunan Agama, maka pasangan tersebut akan melahirkan anak keturunan yang baik pula. Itu akan terus beranak pinak sampai jauh.  Oleh karena itulah, kita harus hati – hati dalam membesarkan sebuah keluarga. Karena dari sanalah akan muncul manusia – manusia di masa yang akan datang. Jangan sampai nama kita kelak menjadi sebuah nama yang dihujat dan dimaki oleh keturunan – keturunan kita dimasa depan. Ketika saya menulis artikel ini, waktu tercatat adalah 19 April 2017, pukul 20.00. kita tidak pernah tahu bagaimana para keturunan saya kelak membaca artikel ini.
Kelak mereka para keturunan kita tersebut, tinggal diluar angkasa. Entah tinggal di Planet mana. Mungkin kelak mereka beranak pinak di Planet Mars. Mana kita tahu. Pastilah diantara mereka kelak akan ada salah satu juga mengecek sejarah asal mula keluarga. Ya Khan.

Loa Ranten, 19 April 2017.

2 komentar: